Festival Banyuwangi 2018: Seminggu di Songgon
20 April 2018 2.346x Banyuwangi Terkini
Songgon merupakan salah satu daerah eksotis di Banyuwangi. Songgon merupakan area dataran tinggi yang memiliki sejuta pesona pariwisata Banyuwangi yang bersuhu sejuk. Di daerah lain, wilayah Banyuwangi kebanyakan berada pada dataran rendah pesisir pantai yang bersuhu panas.
Dalam rangka mengeksplorasi potensi pariwisata Songgon Banyuwangi, pemerintah menggandeng kelompok sadar wisata di Songgon untuk menggelar event Festival Songgon 2018. Dan tepat pada tahun ini, event tersebut digelar dalam tajuk Festival Banyuwangi 2018: A Week In Songgon.
BACA JUGA: Mengenal Desa Wisata Songgon
Acara ini digelar secara 7 hari berturut-turut dengan agenda menunjukkan potensi Desa Songgon sebagai pusat destinasi wisata Banyuwangi. Baik itu potensi wisata alam maupun wisata sosial yang sangat menarik untuk Anda kunjungi. Adapun rangkaian dari acara yang digelar mulai 21-29 April 2018 tersebut adalah sebagai berikut:
- 21 April 2018: Opening Festival Songgon 2018 oleh Bupati Banyuwangi. Dilanjutkan acara memanah, berkuda, dan pesta buah.
- 21-23 April 2018: Festival Rafting X-Badeng
- 22-24 April 2018: Festival Paintball
- 25-27 April 2018: Festival Panahan
- 28 April 2018: Festival Out Bound
- 29 April 2018: Closing Ceremony dan Festival Musik Raung
Lokasi Festival Songgon 2018
Acara tersebut berada di sekitaran area wisata Hutan Pinus Songgon dan Sungai Badeng. Berikut lokasi gmaps yang bisa menjadi petunjuk untuk Anda.
Tips Menonton Festival Songgon 2018
- Lokasi acara berjarak sekitar 33 km dari pusat kota. Jadi Anda bisa mencari hotel atau penginapan di sekitar pusat kota. Karena di daerah Songgon terdapat sedikit homestay atau penginapan.
- Pastikan Anda sudah merencanakan untuk menonton acara ini dengan keluarga atau rekan Anda. Siapkan kendaraan yang efektif untuk mengangkut semua rekan Anda. Akses jalan menuju Desa Songgon berupa aspal halus tapi berukuran sempit untuk 2 mpv. Harap berhati-hati bila membawa rombongan dengan kendaraan bus besar.
- Jagalah kebersihan selama menonton acara Festival Songgon 2018 ini.
- Bawa perlengkapan secukupnya saja, jangan membawa barang-barang mewah yang rawan mengundang aksi pencopetan.
- Di musim hujan, siapkan payung untuk antisipasi hujan yang dapat terjadi sewaktu-waktu.
- Berpakaian rapi dan layak, serta kami rekomendasikan Anda menggunakan udeng khas Banyuwangi.
Ditulis oleh Webmaster
Lokal Tour and Travel #1 Banyuwangi | Melayani Paket Wisata Banyuwangi, Paket Gathering dan Outbound Banyuwangi, Paket MICE, Paket Honeymoon, Rafting Banyuwangi, Outbound Banyuwangi, Open Trip, Rental Mobil, hingga Jasa Tour Leader / Guide lokal Banyuwangi | Telp/Whatsapp: 0852-3434-2470Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
+6285234342470 -
Whatsapp
6285234342470 -
Email
bintangwangiid@gmail.com
DILARANG MENGKOPI KONTEN!
Belum ada komentar