Hotline +6285234342470
Hubungi Kami
Home » Banyuwangi Terkini » Rekomendasi 4 Hotel di Banyuwangi View Pantai

Selama Anda berwisata keliling Banyuwangi, tentu Anda akan membutuhkan akomodasi seperti hotel atau penginapan. Dan Banyuwangi sudah mulai didatangi oleh investor-investor hotel untuk mendirikan brand ‘rumah inap’ nya di kota Sunrise of Java ini. Dan berikut ini kami berikan informasi tentang rekomendasi hotel di Banyuwangi view pantai.

Rekomendasi Hotel di Banyuwangi View Pantai

1# Hotel Dialoog Banyuwangi

Hotel Dialoog ini merupakan salah satu hotel populer di Banyuwangi dengan sajian pemandangan yang luar biasa bagusnya. Anda dapat menyaksikan indahnya Pantai Selat Bali serta lalu lalang kapal laut yang menyeberang dari Jawa ke Bali.

Hotel Banyuwangi Dekat Pantai - Hotel_Dialoog

Hotel ini juga memiliki kolam renang dengan sudut pandang ke timur, sangat pas untuk menungga matahari terbit atau sunrise, terutama para pecinta hunting foto di Banyuwangi.

2# Hotel Ketapang Indah Banyuwangi

Hotel Ketapang Indah merupakan salah satu hotel senior di Banyuwangi. Hotel ini memiliki konsep pemandangan hijau sejak pertama Anda masuk ke wilayah hotel. Parkiran sangat luas, dan tentunya di belakang terdapat spot pantai keren yang wajib Anda nikmati.

Hotel Banyuwangi Dekat Pantai - Hotel_ketapang_indah

Hotel ini juga menghadap ke timur sehingga pemandangan Pulau Bali dapat terlihat jelas serta pada pagi hari Anda bisa melihat sunrise dengan sempurna. Di belakang hotel ini juga terdapat salah satu spot foto keren yang biasa dikenal sebagai wisata jembatan cinta.

BACA JUGA: 15 Spot Foto Hunting di Banyuwangi

3# Villa Solong Banyuwangi

Hotel dengan konsep villa ini merupakan salah penginapan dengan konsep akulturasi dengan budaya Banyuwangi. Semua bangunan kamar yang berada di Villa Solong memiliki bentuk seperti rumah adat Osing, sehingga sisi eksterior dan interiornya tetap terlihat klasik-modern.

Hotel Banyuwangi Dekat Pantai - Villa_Solong

Halaman rumput hijau yang berada di depat bangunan villa sangat indah, terlihat segar dengan pohon-pohon kelapa yang melambai-lambai terkena tiupan angin laut. Pemandangan sunrise yang sempurna juga bisa Anda nikmati dari sini.

4# Watudodol Resort Banyuwangi

Hotel Watudodol juga merupakan salah satu referensi penginapan Banyuwangi dekat pantai. Hotel ini berada di pinggir tebing bebatuan area Pantai Watudodol. Sehingga deburan ombak terdengar merdu setiap waktu.

Hotel Banyuwangi Dekat Pantai - Hotel_Watudodol

Hotel ini memiliki jumlah kamar yang terbatas sehingga jika Anda membawa rombongan dalam jumlah banyak kami sarankan untuk booking jauh-jauh hari.


Butuh akomodasi transportasi, hotel, pemandu wisata, selama di Banyuwangi? Coba hubungi kami 081934-832-823 untuk mendapatkan harga terbaik dan pastikan kegiatan wisata di Banyuwangi Anda berjalan lancar.

Ditulis oleh

Lokal Tour and Travel #1 Banyuwangi | Melayani Paket Wisata Banyuwangi, Paket Gathering dan Outbound Banyuwangi, Paket MICE, Paket Honeymoon, Rafting Banyuwangi, Outbound Banyuwangi, Open Trip, Rental Mobil, hingga Jasa Tour Leader / Guide lokal Banyuwangi | Telp/Whatsapp: 0852-3434-2470

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Komentar Anda*Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

KANTOR

PT BINTANG WANGI INDOTRANS
Jl. Pancursari 5/9, Benculuk, Cluring, Banyuwangi - Jawa Timur Indonesia (68482)

Phone 1: +6285234342470
Phone 2: +6281934832823

Email: bintangwangiid@gmail.com

Media Sosial

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.

DILARANG MENGKOPI KONTEN!