5 Fakta Keren Menjangan Island Banyuwangi
23 September 2018 3.929x Tempat Wisata
Pulau Menjangan atau Menjangan Island, merupakan pulau kecil yang berada di sebelah utara Pulau Bali. Tepatnya berada di wilayah Taman Nasional Bali Barat (TNBB) dan bersebelahan dengan batas Kabupaten Banyuwangi sebelah timur. Karena itu bisa menjadi salah satu referensi Anda untuk mampir berwisata ke pulau ini via Banyuwangi.
Menjangan Island merupakan area konservasi yang menawarkan pemandangan underwater atau bawah laut yang sangat memukau. Polisi air yang berada di pulau ini dengan tegas dan sigap 24 jam selalu menjaga dan mengawasi area ini agar selalu lestari dan terhindar dari tindak kriminalitas laut. Berbagai biota laut dapat Anda temui disini dengan sajian pemandangan underwater yang sangat alami.
PAKET WISATA: Snorkeling Pulau Menjangan-Bali
Disamping itu, Anda juga perlu mengenal pulau ini lebih jauh. Dan berikut ini akan kami paparkan beberapa fakta-fakta keren dari Menjangan Island-Bali ini.
Daftar Isi
1# Menjangan Island Memiliki Hewan Khas Penghuni Pulau
Disebut Pulau Menjangan, karena memang di pulau ini menjadi habitat utama dari hewan-hewan khas yang tumbuh dan berkembang biak disini yaitu Menjangan. Menjangan adalah bahasa lokal bagi warga sekitar yang sebenarnya adalah hewan Rusa atau Kijang.
Hewan ini tumbuh menyebar di pulau ini hidup tanpa predator apapun, sehingga proses perkembangbiakannya dapat berlangsung dengan cepat. Setiap pengunjung dapat dengan mudah menemui hewan ini secara liar di alam terbuka Menjangan Island.
2# Terdapat Pura Ganesha
Bali yang kental dengan kegiatan peribadatan umat Hindu juga seringkali melakukan ritualnya di pulau ini. Pemandangan Pura Ganesha ini terlihat begitu indah dengan ciri khas patung raksasa dengan bentuk seperti Gajah. Dan Anda akan dengan mudah menemui para wisatawan religi yang sengaja datang ke Pura Ganesha dengan khas pakaian ibadah Hindu.
3# Air Laut yang Relatif Tenang
Pulau Menjangan memiliki posisi geografis yang dekat dengan Pulau Bali. Sehingga laut yang berada di antara kedua pulau tersebut memiliki kondisi ombak yang relatif tenang. Apalagi disebelah barat juga berbatasan dengan Pulau Jawa yang menjadikan arus air laut tidak terlalu besar.
4# Tempat Snorkeling dan Diving Terbaik
Dengan kondisi laut yang terjaga dan arus ombak yang begitu tenang, sangat memudahkan sekali buat para wisatawan untuk berwisata underwater. Paket tour wisata snorkeling dan diving menjadi salah satu agenda wisata utama di pulau ini. Anda bisa mendapatkan layanan tersebut dengan mudah lewat agenda open trip Pulau Menjangan-Tabuhan Banyuwangi dengan fasilitas lengkap dan harga relatif murah.
5# Bisa Melakukan Camping Disini
Sebagai pelengkap agenda wisata Anda di Pulau Menjangan, Anda juga bisa melakukan aktivitas camping di sini. Polisi air yang menghuni lokasi ini siap menjamin keamanan Anda selama berkemah atau camping. Pemandangan sunrise terbaik bisa Anda temui dikala pagi menjelang dengan suara deburan ombak yang tak pernah berhenti.
Segera agendakan kegiatan wisata Anda di Banyuwangi dan mampir pula untuk menikmati surga bawah laut Pulau Menjangan Bali. Kami siap memberikan harga tour paket wisata Banyuwangi terbaik dengan fasilitas terlengkap.
Ditulis oleh Webmaster
Lokal Tour and Travel #1 Banyuwangi | Melayani Paket Wisata Banyuwangi, Paket Gathering dan Outbound Banyuwangi, Paket MICE, Paket Honeymoon, Rafting Banyuwangi, Outbound Banyuwangi, Open Trip, Rental Mobil, hingga Jasa Tour Leader / Guide lokal Banyuwangi | Telp/Whatsapp: 0852-3434-2470Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
-
Hotline
+6285234342470 -
Whatsapp
6285234342470 -
Email
bintangwangiid@gmail.com
DILARANG MENGKOPI KONTEN!
Belum ada komentar